Tanya "MinUT"
Categories
Daftar isi
< Seluruh Topik
Cetak

Apakah ada Ujian Akhir Semester (UAS)?

Ada, hasil belajar mahasiswa dalam satu semester diukur melalui Ujian Akhir Semester (UAS). Ada tiga skema UAS yaitu

  1. Uas Tatap Muka (UTM)
  2. Take Home Exam (THE)
  3. Ujian Online (UO)
    Ujian Online terbagi menjadi Ujian Online Mata Kuliah (UO MK) dan Ujian Online Tugas Akhir Program (UO TAP).

Untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa baru tentang berbagai jenis UAS, UT menyediakan acara Klinik Ujian (KU). Klinik Ujian (KU) bertujuan untuk meningkatkan kesiapan mahasiswa menghadapi ujian maupun memberikan bimbingan/konseling terhadap mahasiswa yang menghadapi permasalahan dalam ujian. Peserta KU adalah Mahasiswa Baru (wajib) dan Mahasiswa on going, diprioritaskan yang memiliki nilai mata kuliah C, D, dan E.

Materi Klinik Ujian meliputi:

  1. Pengantar Umum tentang Ujian;
  2. Bentuk-bentuk Ujian;
  3. Pola Kecemasan Diri dan Cara Mengatasinya;
  4. Strategi Menghadapi Ujian;
  5. Ujian Online; dan
  6. Peraturan Ujian di UT.

Jadwal pelaksanaan Klinik Ujian (KU) akan diumumkan melalui Media Sosial UT Daerah atau melalui website UT Daerah