Tanya "MinUT"
Categories
Daftar isi
< Seluruh Topik
Cetak

Berapa biaya layanan jika mengikuti SALUT?

Layanan Utama diberikan UT sesuai dengan UKT yang dibayarkan oleh mahasiswa. SALUT memberikan bantuan layanan untuk mendukung layanan utama yang diberikan UT. Dalam memberikan bantuan layanan kepada mahasiswa, SALUT dapat mengenakan biaya sebesar maksimal Rp500.000,00 (lima ratus ribu rupiah) per mahasiswa per semester termasuk pajak.
Besaran biaya tersebut dicantumkan di dalam Naskah Perjanjian Kerja Sama (PKS). Selain biaya layanan tersebut, SALUT dilarang melakukan pungutan, pengumpulan dana, maupun penitipan pembayaran UKT, dan biaya di luar UKT dari mahasiswa. Adapun bantuan layanan yang diberikan oleh SALUT
sebagaimana dimaksud pada Tabel 2 :

Tabel 2. Standar Pelayanan Minimal untuk Layanan Berbayar SALUT

NoJenis LayananFrekuensi
ALayanan Akademik 
1Bantuan melakukan admisi.1 kali ketika mendaftar
2Bantuan melakukan registrasi mata kuliah.1 kali setiap semester
3Pemberian informasi (langsung atau melalui media komunikasi) terkait kegiatan –               Admisi; Jadwal registrasi dan pembayaran uang kuliah, LKPBJJ, Pelatihan minat bakat, Bantuan Belajar (TTM/Tuweb/TMK) dan Praktik/Praktikum, Ujian (UTM/UO/THE), Yudisium/Wisuda,Kegiatan lain yang diselenggarakan UT.1 kali per kegiatan
4Pendampingan kesiapan belajar jarak jauh untuk mendukung kesuksesan belajar.1 kali setiap semester
5Membantu pendistribusian bahan ajar kepada mahasiswa.Setiap semester
6Pendampingan keaktifan mahasiswa pada kegiatan bantuan belajar (TTM/ Tuweb/Tuton/TMK) termasuk aktivasi tuton.Setiap semester
7Membantu penyelenggaraan pelatihan minat dan bakat mahasiswa (seperti pelatihan soft skill, wirausaha, kepemimpinan, dan sebagainya).1 kali per tahun
5Membantu penyelenggaraan ujian.Setiap semester
BLayanan Non Akademik 
1Menjadi penghubung mahasiswa dengan UT Daerah atau sebaliknya, berkaitan dengan Penyelesaian masalah administratif dan akademik; Kegiatan kemahasiswaan UT; dan –         Beasiswa.Setiap semester
2Layanan pencetakan administrasi akademik terdiri atas LIP registrasi pertama/ulang,Transkrip sementara atau LKAM, –                 KTPU,Daftar Nilai Ujian.Setiap Semester
3Menyediakan fasilitas ruangan pendukung belajar/diskusi dan fasilitas internet cepat                (Wifi).Setiap semester