Tanya "MinUT"
Tugas Akhir Program Sarjana (TAPS)
Universitas Terbuka memberikan pilihan skema Tugas Akhir Program Sarjana (TAPS) berdasarkan struktur kurikulum masing-masing program studi. Adapun salah satu pilihan yang bisa kamu ambil yaitu:
- Skripsi
- Artikel Ilmiah
- Proyek
- Ujian Kompetensi Tertulis (UKT)
Note :
Pilihan TAPS berupas Skripsi (kurikulum baru) pada program studi S1 PGSD FKIP sama dengan PKP (Pemantapan Kemampuan Profesional) pada kurikulum lama.
Mahasiswa dapat memilih Skripsi bersifat Optional jika memiliki IPK >= 3.00
Mahasiswa dapat mengikuti TAPS jika sudah memenuhi syarat administrasi maupun syarat akademik sesuai dengan ketentuan Kurikulum Baru.
Setiap Program Studi menyediakan minimal 2 pilihan layanan TAPS : bobot 6 sks
Kecuali Program Studi Sistem Informasi dan Sains Data TAPS: Capstone Project